Kebijakan Privasi erapee.com (selanjutnya erapee)

 

Perlindungan Data dan Privasi

Perlindungan data dan privasi Anda sangatlah penting bagi Erapee. Oleh karena itu, Erapee hanya akan menggunakan informasi data Anda sesuai dengan kebijakan privasi ini. Erapee hanya akan mengumpulkan dan menggunakan informasi data Anda sebagaimana dibutuhkan untuk melakukan transaksi atau berlangganan newsletter kami. Erapee akan menyimpan informasi data Anda selama dibutuhkan dan sesuai ketentuan hukum yang berlaku.

Anda dapat mengunjungi website Erapee tanpa harus meninggalkan informasi pribadi dengan status anonim, kecuali Anda login menggunakan username dan password Anda. Kebijakan privasi kami mengikuti kebijakan perundang-undangan yang berlaku. Bila Anda memiliki komentar, saran, dan masukan, Erapee dengan senang hati menerimanya melalui alamat email kami di admin@erapee.com atau rizky.erapee@gmail.com

Pengumpulan Informasi Personal

Erapee tidak menjual, menyebarluaskan dan/atau memperdagangkan informasi data Anda kepada pihak manapun. Informasi pribadi yang dikumpulkan secara online hanya dipergunakan dalam rangka pemberian layanan kepada Anda secara internal. Saat Anda membuka akun di Erapee, informasi pribadi yang mungkin akan Erapee kumpulkan termasuk namun tidak terbatas pada :

a. Nama

b. Alamat email

c. Nomor telepon

 

Informasi tersebut akan Erapee pergunakan untuk keperluan :

 

a. Mendapatkan pembaruan layanan atau informasi seputar website melalui email dan newsletter

e. Lebih dari itu, Erapee akan menggunakan informasi data Anda untuk mengirimkan informasi yang Erapee anggap berguna untuk Anda, terutama informasi mengenai produk dan pelayanan Erapee, dengan indikasi bahwa Anda telah bersedia dan tidak keberatan untuk dihubungi mengenai hal-hal tersebut.

Anda setuju bahwa akses informasi data pribadi Anda bersifat rahasia dan Anda tidak akan membiarkan pihak ketiga memiliki kemampuan akses informasi data Anda tanpa izin. Erapee tidak memiliki tanggung jawab atas penyalahgunaan password kecuali kesalahan tersebut adalah kelalaian Erapee.

Penarikan Persetujuan

Anda dapat mengkomunikasikan keberatan Anda atas penggunaan terus-menerus dan/atau pengungkapan informasi pribadi Anda untuk tujuan dan dengan cara tersebut di atas setiap saat dengan menghubungi kami di admin@erapee.com atau rizky.erapee@gmail.com

Perlu diketahui bahwa jika Anda menyatakan keberatan Anda untuk menggunakan dan/atau pengungkapan informasi pribadi Anda atas tujuan dan dengan cara yang Erapee nyatakan di atas, tergantung pada sifat dari keberatan Anda, Erapee mungkin saja tidak dapat menyediakan produk atau layanan Erapee kepada Anda atau melakukan kesepakatan apapun yang kami miliki dengan Anda.

 

Memperbarui Informasi Pribadi Anda

Anda dapat memperbarui informasi data pribadi Anda kapan saja dengan cara mengakses website Erapee.

 

Keamanan Informasi Pribadi Anda

Erapee memastikan bahwa informasi yang dikumpulkan akan disimpan dengan aman. Erapee menyimpan informasi data Anda dengan cara:

a. Membatasi akses ke dalam informasi pribadi Anda

b. Mengurus dan mengelola produk-produk teknologi kami untuk mencegah akses komputer yang tidak memiliki izin

c. Secara aman menghancurkan informasi pribadi Anda saat kami tidak lagi membutuhkannya untuk tujuan catatan retensi

Erapee menggunakan teknologi 128-bit SSL (Secure Sockets Layer) encryption saat memproses rincian finansial Anda. 128-bit SSL encryption membutuhkan waktu sekurang-kurangnya satu triliun tahun untuk dipecahkan, dan merupakan standar dalam industri.

Password Anda adalah kunci untuk masuk Akun Anda. Silahkan gunakan nomor unik, huruf, dan karakter khusus, dan jangan berbagi password Erapee Anda kepada siapapun.

 

Pengumpulan Data Komputer

Saat Anda mengunjungi Erapee, server perusahaan kami akan mengumpulkan informasi yang browser Anda kirim saat Anda mengunjungi suatu website secara otomatis. Data ini mungkin akan termasuk:

a. Alamat IP komputer Anda

b. Tipe browser Anda

c. Webpage yang Anda kunjungi sebelum Anda datang ke website Erapee

d. Halaman di Erapee yang Anda kunjungi

e. Waktu yang Anda habiskan di halaman-halaman tersebut, barang dan informasi yang dicari di website Erapee, waktu akses dan statistik lainnya.

Informasi tersebut dikumpulkan untuk analisa dan evaluasi guna membantu Erapee meningkatkan pelayanan untuk Anda. Erapee juga menggunakan Remarketing dengan Google Analytics untuk mengiklankan secara online, vendor pihak ketiga, termasuk Google dapat menampilkan iklan online Erapee di Internet. Erapee dan vendor pihak ketiga termasuk Google, menggunakan cookies pihak pertama (seperti cookies Google Analytics) dan cookies pihak ketiga (seperti cookies DoubleClick) bersama-sama untuk menginformasikan, mengoptimalkan, dan melayani iklan berdasarkan kunjungan terakhir pengunjung situs Erapee, serta melaporkan bagaimana hasil dari tayangan iklan, kegunaan lain dari layanan iklan, dan interaksi dengan tayangan iklan tersebut dan layanan iklan yang terkait dengan kunjungan ke Erapee.

 

Perubahan Kebijakan Privasi

Erapee memiliki hak untuk merubah dan memodifikasi kebijakan privasi kapan saja. Rencana perubahan kebijakan privasi tersebut akan dipublikasikan di website Erapee 7 (tujuh) hari sebelum diberlakukan.

 

Keluhan Pelanggaran Privasi

Bila Anda merasa kurang puas dengan pelayanan Erapee maupun cara Erapee menanggapi pertanyaan Anda, silahkan langsung hubungi kami di admin@erapee.com atau rizky.erapee@gmail.com